10
Atlit Woodball Kedung Jepara akan mengikuti kejuaraan Woodball (Jateng Open IV)
di lapangan Woodball Tembalang Undip Semarang tanggal 6-8 Nopember 2015,
berbarengan dengan pelaksanaan Kejurnas Junior yang dilaksanakan terlebih
dahulu.
Dari
10 atlit itu dua diantaranya adalah atlit putri
Koordinator
Woodball Kedung, Zaenun Eko mengatakan, skuad Woodball Kedung akan turun di
nomor Single Stroke Competition Putra dan Single Stroke Competition Putri saja,
tetapi tidak akan menuntup kemungkinan juga akan tampil pada nomor Team Stroke
Competition Putra.
Sejumlah
pemain nasional yang sudah melanglang buana di event nasional maupun
internasional dipastikan akan berebut tempat di puncak klasemen karena nomor Stroke
Competition dilakukan dengan 24 fairway dan pemenangnya adalah 3 (tiga) besar
dengan nilai skor terkecil.
Meski
armada Woodball Kedung tidak ada pemain profesional dan rata-rata minim
prestasi di kejuaraan Woodball, diharapkan ajang kejuaraan Jateng Open IV 2015
ini dapat menambah jam terbang badi atlit Woodball Kedung dan dapat memacu
untuk lebih giat berlatih bagi bibit atlit Kedung lainnya khususnya bagi Tim
Woodball Kedung Jepara
Daftar Atlit yang dikirim ke Jateng
Open IV :
NO
|
NAMA
|
ASAL
|
1
|
Zaenun Eko Riyanto
|
Staf UPTD Dikpora
Kedung
|
2
|
Ali Reza El Chusairi
|
Siswa MAN Bawu Jepara
|
3
|
Arif Wibawa
|
Guru SDN 2 Bugel
|
4
|
Hamdan Salim Zarkasi
|
Siswa SMA NU Kedung
|
5
|
M.Candra Rismanto
|
Siswa SMA NU Kedung
|
6
|
H.Rumani
|
Kepsek SDN Wanusobo
|
7
|
Mirza
|
Siswa SMP Al Ma’arif
Jepara
|
8
|
Achmad Chusairi
|
Guru SDN 2 Sukosono
|
9
|
Ida Hidayati
|
Guru PAUD Maulana
Mangun Sejati Bugel
|
10
|
Anikrotul Nikmah
|
Guru TB Ittihadul
Muslimin Kerso
|
Iki hasile wong Kedung Pak Kaji
ReplyDeleteNo Nama Total
1 Hamdan 147
2 Achmad Chusairi 151
3 Dian Sejahtera 156
4 H.Rumani 163
5 Zaenun Eko Riyanto 166
6 Ali Reza 169
7 Arif Wibawa 173
8 M.Candra 175
9 Mirza 179